Gus Ami Ajak Masyarakat Gencar Lantunkan Sholawat


Deklarator sekaligus Ketua Umum Majelis Pecinta Sholawat Nabi (Majelis Pesona), Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus AMI mendorong bangsa Indonesia untuk gencar melantunkan sholawat. Terlebih Indonesia dan juga dunia kini masih dihantui oleh pandemic Covid-19.

Pria yang karib disapa Gus AMI ini menyatakan, sholawat adalah sarana munajat kepada Allah SWT agar pandemi Covid-19 segera berakhir sesuai dengan tuntunan Ahlussunnah Waljamaah.

Mari kita terus bersholawat berjamaah di tempat kita masing-masing. Karena sholawat adalah pintu dan cara yang paling efektif mengatasi keadaan diketidakberdayaan kita,” kata Gus AMI saat memberikan sambutan dalam doa dan sholawat bertajuk ‘Sholawat untuk Keselamatan Dunia’ secara virtual, Rabu, 26 Mei 2021.

Wakil Ketua DPR RI ini menyatakan, seluruh ikhtiar demi memupus mata rantai Covid-19 telah dilaksanakan, baik oleh sektor kenegaraan, pemerintahan, kepemimpinan, individu dan juga kolektif atau organisasi.

Namun, satu tahun lebih pandemi hingga kini masih saja dirasakan. Ditambah lagi dengan banyaknya bencana alam, peperangan, dan juga konflik yang terjadi di sejumlah negara, termasuk agresi Israel di Palestina.

“Semua upaya sudah kita jalankan, namun semua itu hanyalah kewajiban dan kemampuan yang kita lakukan, sepenuhnya adalah takdir Allah atas seluruh apa yang terjadi,” ujarnya.

Oleh karena itu, doa dan munajat kepada Allah merupakan jalan terbaik yang bisa dilakukan. “Tidak ada lain kecuali berdoa kepada Allah semoga badai ini segera berakhir, semoga pandemi segera berlalu, semoga musibah-musibah yang menimpa umat Islam di Palestina segera berakhir, dan musibah-musibah di dunia bisa segera selesai,” tukas Gus AMI.

Untuk diketahui, Sholawat untuk Keselamatan Dunia ini juga diikuti oleh sejumlah majelis sholawat dari berbagai negara di Amerika, Saudi Arabia, Malaysia, Brunei Darussalam dan lainnya secara virtual.

Sementara di kantor DPP PKB, nampak hadir jajaran Dewan Syuro DPP PKB, diantaranya KH. Manarul Hidayah dan KH. Syaifullah Maksum, Sekjen DPP PKB Hasanuddin Wahid, serta sejumlah Anggota DPR RI Fraksi PKB. (Bipolonews)

Labels: ,

Post a Comment

[blogger]

Author Name

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.