PERSONIL SATLANTAS BUKITINGGI “BANTU” PENGEMUDI DIJALAN RAYA

 

Sumber Doc : Humas Polda Sumbar


Maklumatnews-Bukit Tinggi - Aksi terpuji kembali terlihat dari personil lalu lintas Polres Bukitinggi, dua  orang petugas  polisi lalu lintas,  yang saat itu mengenakan helm dan juga jaket kepolisian , tampak  sedang mendorong mobil yang mogok di tengah jalan sehabis hujan lebat mengguyur kota Bukitnggi .tepatnya di simpang Jambu Air Bukitinggi rabu malam (31/08).


Arifin sang pemilik mobil mengatakan,mobilnya tiba tiba mati mesin,di dekat persimpangan jambu air,melihat mobilnya mogok dua personil lantas yang stand by di pos lalin langsung menghampiri pemilik mobil dan mobil pun langsung didorong agar lalu lintas tetap berjalan normal.


setelah mobil dipastikan berhenti di tempat yang aman, salah satu dari dua Polantas tersebut mengecek penyebab matinya mobil jenis minibus tersebut, rupanya pemilik mobil lupa mengisi bbm, tanpa pikir panjang petugas pun mencarikan bbm  jenis pertalite dengan menggunakan tabung isi dua liter. Setelah mobil kembali hidup,  pengendara tersebut,  merasa sangat berterima kasih kepada petugas yang membantunya, meskipun hari sudah  malam,  namun keberadaan polisi di anggap benar benar melindungi dan mengayomi masyarakat.


Sementara itu Direktur Lalu Lintas Polda Sumbar Kombes Hilman Wijaya,  “memuji apa yang telah dilakukan oleh dua personil satlantas polres bukitinggi tersebut”, orang nomor satu di jajaran lalu lintas Polda Sumbar tersebut juga memerintahkan seluruh personil Satlantas  memberikan rasa aman kepada para pengendara. 


Selain itu Kombes Hilman,  juga mengingatkan kepada pengendara baik roda dua maupun lebih, untuk selalu mengecek kendaraan sebelum bepergian, taati rambu rambu lalu lintas dan  Utamakan keselamatan dari pada kecepatan.(**)

Post a Comment

[blogger]

Author Name

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.