Latest Post



Payakumbuh --- Untuk menunjang pelaksanaan program sekolah penggerak di Kota Payakumbuh. Dinas Pendidikan Kota Payakumbuh yang dikepalai Dr. Dasril, S.Pd, M.Pd membawa kepala SMP untuk mengunjungi SMPN 1 Cianjur Kabupaten Cianjur Provinsi Jawa Barat pada Kamis, 8 Desember 2022 untuk melakukan study kaji sebagai salah satu sekolah penggerak percontohan terbaik di Kabupaten Cianjur.


Program Sekolah Penggerak merupakan suatu program Kemdikbudristek RI yang bertujuan untuk mewujudkan visi Pendidikan Indonesia dalam mewujudkan Indonesia maju yang berdaulat, mandiri, dan berkepribadian melalui terciptanya Pelajar Pancasila.

Program Sekolah Penggerak berfokus pada pengembangan hasil belajar siswa secara holistik yang mencakup kompetensi (literasi dan numerasi) dan karakter, diawali dengan SDM yang unggul (kepala sekolah dan guru).


Rombongan

yang dipimpin Kadis Dasril terdiri dari unsur Dinas Pendidikan Erwin Herdarto, M.Pd, Giva Maulani, S.Pd dan Kepala Sekolah Pengerak di Kota Payakumbuh yakni Kepala SMPN 4 Payakumbuh Mardiyus, M.Pd, Kepala SMPN 3 Payakumbuh M.Isral,S.Pd, Kepala SMP Insan Cendekia Boarding School Payakumbuh Eddi Rusydi Arrasyidi, M.Pd, serta satu orang guru PJOK SMP Yulfero, S.Pd


"Study kaji bertujuan sebagai sharing informasi bagaimana sekolah dalam melaksanakan program sekolah penggerak berupa berbagi praktik baik dalam segi Manajemen Sekolah Penggerak, Program Unggulan Sekolah di Sekolah Penggerak di Kabupaten Cianjur, Jabar serta bagaimana sekolah dalam mengimplementasikan kurikulum merdeka pada bidang study PJOK sehingga bidang study PJOK di Kota Payakumbuh juga dapat berkembang sesuai dengan harapan dan komitmen pemerintah Kota Payakumbuh dalam melaksanakan kurikulum merdeka," kata Dasril.



Dasril selaku Kepala Dinas Pendidikan Kota Payakumbuh sebagai Pengarah, sementara Kabid Dikdas Tavril Samry, S.Pd sebagai penanggung jawab IKM (implementasi kurikulum merdeka).

Dasril menambahkan kalau Kota Payakumbuh menjadi pelaksana Program Sekolah Penggerak (PSP) angkatan ke 3 telah lolos seleksi di tahun 2022 selanjutnya pelaksanaan akan dimulai pada tahun 2023. Dipilihnya SMPN 1 Cianjur karena SMPN 1 Cianjur adalah pelaksana PSP angkatan 1 berarti telah tiga tahun menjadi pelaksana.

"Matangnya persiapan dan pelaksanaan PSP menjadikan sekolah ini menjadi sekolah yang berprestasi ditingkat nasional walaupun situasi gempa bumi pada 21 November 2022 sedangkan mengikuti lomba pada 23 November 2022 pun, sekolah ini meraih Juara 2 tingkat nasional pada OPSI (Olimpiade Pelitian Siswa Indonesia) kemaren. Kita melakukan kajian terhadap apa yang mereka lakukan, bagaimana persiapan yang dilakukan sebelum melaksanakan, bagaimana menyiapkan P5, bagaimana membagi tugas. Untuk mempersiapkan kepala sekolah calon sekolah penggerak di Kota Payakumbuh perlu mempelajari berbagai persiapan dalam pelaksanaan PSP ini," terangnya.


Dasril berharap agar kepala sekolah dari calon sekolah penggerak dan Dinas Pendidikan di Kota Payakumbuh lebih siap menghadapi pelaksanaan PSP khususnya jenjang SMP dan SD.



Dari sisi Mardiyus, M.Pd yang merupakan Kepala SMPN 4 Payakumbuh, salah satu sekolah ditetapkan sebagai calon sekolah penggerak merasa puas dengan adanya study kaji karena banyak informasi dipelajari terkait program-program program kegiatan yang menyangkut program sekolah penggerak dan pelaksanaan P5 (project penguatan profil pelajar pancasila).



“Ditemukan beberapa point yang diterapkan tentang manajemen digital pengelolaan sekolah. Perlu dicontoh juga di terapkan di Kota Payakumbuh tentang kekompakan guru dan siswa dalam menjalankan program-program baru dari sekolah. Juga ditemui banyak guru SMPN 1 Cianjur telah dapat mengubah paradigma tentang prinsip-prinsip pada pelaksanan kurikulum merdeka maupun sekolah penggerak," pungkasnya. (FS)

 

Lima Puluh Kota – Dipenghujung tahun 2022, Kabupaten Lima Puluh Kota ditunjuk menjadi tuan rumah Pertemuan Bulanan Istri Kepala Daerah (ISKADA) se-Sumatera Barat yang digelar di Aula Kantor Bupati, Sarilamak, Kamis (8/12/22).

Pertemuan ini menjadi kesempatan untuk menampilkan program dan inovasi daerah. Acara semakin meriah dengan alunan musik “Sasupi” (Sampah Sumber Pitih), alat musik yang disulap dari sampah merupakan inovasi dari Program Mahkota Berlian (Lima Puluh Kota Bersih Lingkungan) yang mewarnai pertemuan ini.

Kedatangan rombongan disambut hangat Bupati Lima Puluh Kota Safaruddin Dt. Bandaro Rajo bersama Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Lima Puluh Kota Nevi Safaruddin.

Hadir pada kesempatan tersebut Kapolres Lima Puluh Kota AKBP Ricardo Conrat Yusuf, Sekretaris Daerah Widya Putra, Ketua Pengadilan Negeri Tanjung Pati Adek Nurhadi, Ketua TP-PKK Provinsi Sumatera Barat Harneli Mahyeldi, Ketua Badan Kerjasama Organisasi Wanita (BKOW) Provinsi Sumbar Fitria Amalia Audy Joinaldy, Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Sumbar Lina Hansasri, Ketua GOW Lima Puluh Kota Lira Rizki Kurniawan Nakasri, Ketua DWP Lima Puluh Kota Fat Widya, dan Ketua TP-PKK/GOW/DWP Kabupaten/Kota se-Sumbar, unsur Forkopimda serta sejumlah Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Lima Puluh Kota.

Dalam sambutannya Bupati Lima Puluh Kota mengucapkan selamat datang kepada ketua TP-PKK, GOW, DWP di Lima Puluh Kota. Ia merasa haru dan bangga atas kedatangan rombongan istri kepala daerah se-Sumatera Barat di Kabupaten Lima Puluh Kota.

Kemudian Bupati Safaruddin mengatakan ibu-ibu Ketua PKK dan Ketua GOW tentu menguatkan dan memberikan semangat kepada Kepala Daerah dalam bekerja membangun daerah ke arah yang lebih baik.

“Pemerintah Kabupaten Lima Puluh Kota mendukung penuh kegiatan-kegiatan yang bersifat membangun dan membina atas upaya-upaya program PKK yang mengacu ke kesehatan dan kesejahteraan keluarga dan masyarakat Lima Puluh Kota,” ucap Bupati Safaruddin.

Ia berharap, kegiatan ini tetap rutin diselenggarakan sehingga komunikasi intens yang terjalin dapat meningkatkan kolaborasi dan sinergi antara PKK dan GOW Provinsi dan daerah.

Sementara itu, Ketua TP-PKK Provinsi Sumbar Harneli Mahyeldi mengapresiasi pelaksanaan acara pertemuan ISKADA se-Sumatera Barat di Kabupaten Lima Puluh Kota ditengah padatnya kegiatan di Bulan Desember.

“Pertemuan ini merupakan sarana silaturahmi antara istri Kepala Daerah dan pimpinan organisasi di tingkat provinsi dan Kabupaten/Kota di Sumbar, yakni TP-PKK, BKOW/GOW dan DWP serta organisasi wanita lainnya,” ujarnya.

Selanjutnya, Harneli mengatakan dibalik kesuksesan laki-laki ada wanita hebat di belakangnya, yaitu ibu dan istri. “Maka dari itu kami berharap jalanilah tugas dan peran kita sebagai istri dalam mendampingi suami sebaiknya-baiknya,” tuturnya.

Selain itu, Harneli juga menghimbau TP-PKK Kabupaten/Kota untuk membangun kerjasama dengan seluruh stakeholder agar kegiatan bisa berjalan dengan sukses. (FS)




Padang-- Ditpolairud polda Sumatera Barat lakukan kegiatan Family Gathering Dalam Rangka HUT Polairud Ke-72 tahun 2022.

Kegiatan Family Gathering di ikuti oleh Dirpolairud Polda Sumbar Kombes Pol Sahat Hasibuan beserta Ibu Wadirpolairud beserta Ibu, PJU Ditpolairud, Perwira Ditpolairud, Personil Ditpolairud, Suami/Istri beserta anak-anak Keluarga Besar Ditpolairud Polda Sumbar yang diselenggarakan pada Sabtu, 03 Desember 2022 di Mako Ditpolairud. 

Dengan rangkaian acara Family Gathering adalan sebagai Jalan santai, Senam bersama, pembagian Doorprize dan acara hiburan. 

Dirpolairud Polda Sumbar Kombes Pol Sahat Hasibuan mengatakan kegiatan dilaksanakan untuk menjaga kekompakan dan menjaga silaturahmi keluarga besar Ditpolairud.

Semoga dengan adanya kegiatan Family Gathering ini bisa menambah rasa persaudaraan antara personil Ditpolairud Polda Sumbar, tutupnya. (***)



Padang- "Membangun perempuan cerdas untuk memperkuat ketahanan keluarga di era digital" adalah tema yang diusung Dharma Wanita (DW) Kemenag RI dalam peringatan Dirgahayu ke 23 Dharma Wanita Persatuan (DWP) yang diperingati setiap tanggal 7 Desember. 

Kegiatan yang dilaksanakan secara hybrid (daring dan luring) oleh DW Kemenag RI ini diikuti Ketua dan Pengurus DW Eselon 1 pusat, Kanwil Kemenag dan Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKN) se Indonesia. 

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas turut memberikan motivasi kepada seluruh anggota DW se Indonesia. Sementara itu, Penasihat DW, Ny. Eny Retno Yaqut hadir sebagai pembicara dengan materi Mengenal lebih dekat organisasi DW. 

Sementara di Kanwil Kemenag Sumbar, kegiatan yang diikuti secara daring melalui zoom ini dihadiri langsung Ketua DW, Ny. Nazifah Helmi bersama pengurus dan anggota DW di Aula AB2, Kamis (8/12/2022).



Kakanwil H. Helmi dipandu  host  channel You Tube MTsN 1 Padang TV Febraningsih. OMad yang berdurasi dua puluh dua menit itu berlangsung menarik, bermakna, menginspirasi dan memiliki pesan-pesan restorasi.

Diawal pembicaranaanya Kakanwil mengapresiasi karya inovatif yang dicetuskan MTsN 1 Padang di Bidang Humas dan Publikasi. Helmi memuji ruangan podcast yang didesain dengan rapi, unik dan indah. 

“Teruslah berinovasi, kembangkan kreasi di bidang publikasi. Promosi dan publikasi sangat penting untuk mengekspos kegiatan lembaga. Ramaikan semua media sosial, isi dengan konten-konten menarik dan kemaslah secara modrn agar konten-konten kebaikan bisa mengalahkan konten-konten kejahatan yang tidak mendidik” pesan Kakanwil dengan penuh motivasi.

Dalam wawancaranya di ota madrasah, Helmi mengajak agar semua aparatur sipil negara  (ASN) di lingkugan Kantor Wilayah Kemenag Sumbar untuk menjadi ASN hebat dan bermanfaat.

“ASN yang hebat dan bermanfaat yaitu berdedikasi tinggi, berkinerja baik, tidak gagap teknologi, akrab dengan digitalisasi, menjadi teladan, menebarkan kebaikan, menjadi solusi dan penengah diantara yang berbeda pendapat.

Saat Host  menyinggung tentang kilas balik Kementerian Agama, Kakanwil memaparkan bahwa Kemenag hadir lima bulan pasca kemerdekaan diproklamirkan. Hal ini membuktikan bahwa negara hadir untuk membina kehidupan ummat beragama.

Telah menjadi “founding fathers” negara Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan NKRI sudah menjadi harga mati yang tidak bisa digoyahkan lagi ungkap Helmi.

Kakanwil menambahkan bahwa Untuk menguatkan eksistensi Kementerian Agama, Menteri Agama Yaqut Cholil Qaumas, mencanangkan 

7 perioritas penguatan Kementerian Agama diantaranya memperkuat Moderasi Beragama yang intinya komitmen kebangsaan, toleransi/tasammuh dan adaptif terhadap kearifan lokal.

“Dengan semangat kebersamaan, mari bersama kita canter issue-issue negatif berdimensi keagamaan dan kebangsaan yang akan memecah belah ummat.

“Lakukan early protection  atau yangkal dari dini issu-issu pemecah belah ummat. pergunakan keramahan dalam bermedia sosial.

Digitalisasi bak pisau bermata dua yang bisa dipergunakan untuk yang  positif  dan juga untuk negatif, ” Pesan Helmi. (aye)

 

 

Payakumbuh — Pemerintah Kota Payakumbuh melalui Dinas Pariwisata Pemuda dan Olah Raga (Disparpora) menggelar pelatihan pemuda kader bertema wirausaha di Gedung Serba Guna Kelurahan Sawah Padang Aua Kuniang.

Plt. Sekretaris Daerah Kota Payakumbuh Dafrul Pasi yang membuka secara resmi kegiatan ini dalam sambutannya menyampaikan Pemerintah Kota Payakumbuh terus mendorong untuk mewujudkan generasi muda yang berjiwa pengusaha.

“Untuk itu telah disediakan pelayanan publik yang prima untuk memudahkan calon pengusaha, seperti mengurus perizinan yang sangat mudah di Mal Pelayanan Publik,” ujarnya.

Dafrul menambahkan kegiatan pelatihan Pemuda Kader ini diharapkan mampu menjadi motivasi agar pemuda-pemudi daerah ini banyak yang jadi kader wirausahawan di segala bidang ke depannya.

“Pemuda harus menjadi tuan dan perwira di negerinya sendiri,” harapnya.

Sementara itu, Kepala Disparpora Kota Payakumbuh Nofriwandi mengatakan pelatihan ini digelar selama 2 hari, 7 dan 8 Desember 2022 dengan jumlah peserta sebanyak 30 orang pemuda dari berbagai organisasi dan komunitas se Kota Payakumbuh. Sedangkan, narasumber dari berbagai OPD yang menjadi leading sektor serta ada juga wiraswasta lokal seperti Owner Gerobak Kopi.

“Pemuda sebagai generasi penerus di masa akan datang, supaya berdaya saing tinggi dalam membangun ekonomi di daerah kita ini, semoga selepas pelatihan ini mereka mampu menjadi kader penggerak ekonomi daerah, dengan banyak yang berwirausaha,” ujarnya. (MS)

Author Name

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.