Rombongan Wartawan Tanah Datar Kunjungi Kabupaten Bandung
Rombongan Wartawan Tanah Datar Kunjungi Kabupaten Bandung
Maklumatnews, Bandung - “Sebanyak 70 orang yang terdiri dari wartawan dan pendamping dari Diskominfo Tanah Datar lakukan studi komparatif ke kabupaten Bandung selama 4 hari sebagai bentuk upaya peningkatan profesionalisme kinerja dunia media”.
Kegiatan ini seperti tahun-tahun sebelumnya merupakan bentuk penghargaan serta reward dari pemerintah daerah Tanah Datar terhadap kinerja awak jurnalis dalam hubungan kerjasama dalam membantu dibidang publikasi publik dari kegiatan yang telah dilaksanakan.
Diawali dari depan Indo Jolito titik keberangkatan hari Selasa (29/10) rombongan mulai bertolak sekitar jam 6.00 wib menuju bandara internasional Minangkabau menggunakan 2 armada bus dengan lama perjalanan lk 3 jam.
Karena jumlah yang cukup banyak, rombongan diberangkatkan dengan 2 kelompok terbang (2 kloter) yaitu pesawat jam 10.20 wib dan jam 13.20 wib dan langsung menuju kota Bandung dari bandata Soetta.
Menempuh perjalanan lk 3 jam, Malam pertama di kota Bandung tidak ada kegiatan yang bersifat resmi dam hanya istirahat di Tebu Hotel untuk mengembalikan stamina setelah menempuh perjalanan cukup jauh.
Hari kedua, Rabu (30/10) usai sarapan pagi rombongan melakukan kunjungan ka redaksi koran Harian Pikiran Rakyat, salah satu koran Nasional tertua dan masih eksis dengan terbit setiap hari di tengah gencarnya arus dunia media Online sampai saat ini.
Diterima pimpinan Redaksi Pikiran Rakyat Hazmirullah yang menguraikan bahwa perkembangan teknologi digital yang begitu pesat mempengaruhi anjloknya media cetak Pikiran Rakyat yang merupakan koran tertua di Jawa Barat dengan oplah sebelumnya sampai 100.000 lebih dan sekarang tinggal lagi sekitar 40 ribuan.
Hari ketiga, rombongan berkunjung ke redaksi Detikjabar.com yang diterima diruangan berukuran 4 x 5 meter dan tidak bisa menampung seluruh wartawan yang berkunjung, hanya 15 orang wartawan beserta beberapa pendamping dari Diskominfo untuk melakukan temu ramah.
Dikatakan pimpinan redaksi Detik Jabar.com Baban Ganda Purnama bahwa perkembangannya media ini berjalan biasa-biasa saja dengan 32 orang karyawan,16 personilnya tetap bertugas di kantor sedang selebihnya sebagai wartawan melaksanakan tugas peliput di luar.
“Disamping wartawan yang meliput pemberitaan, juga melakukan kerjasama dengan mitra kerja sekaligus bertindak selaku Iven Organizer (IO) untuk mengelola Iven-iven yang diberikan mitra dari pemerintah, Perbankan, perusahaan dan lain-lain dengan hasil lumayan”, sebut Baban
Selama di Bandung, rombongan juga menyempatkan untuk mengunjungi objek-objek wisata seperti gunung Tangkuban Parahu, kawah putih dan juga menyempatlan singgah di pasar-pasar industri yang ada.
Jum'at (1/11) yang merupakan hari ketiga, jam 8 pagi rombongan bertolak kembali ke Tanah Datar dengan melalui bandara Soetta, meskipun sempat penerbangan terlambat akibat Delay, jam 9 malam sampai di BIM dan sekitar jam 11 malam tiba kembali di Batusangkar
Studi Komparativ wartawan Tanah Datar kali ini dipimpin Pjs bupati diwakili Asisten III Setda Jasrinaldi Bonang, Sekretaris Kominfo Lovely Harmen, Kabag Prokopim Dedi Triwidono, Kabid IKP Riri Yanti Zahrul, Kabid Persandian Renti Emelia dan sejumlah pendamping lainnya. (Pinos)